BMI – Banteng Muda Indonesia (BMI) Kota Palangka Raya telah melaksanakan orientasi pengurus yang berlangsung di rumah betang kanderang tingang AE pada tanggal 05 Mei 2023. Kegiatan tersebut mengusung tema “Menuju BMI Palangka Raya yang Solid, Kreatif, dan Tangguh”.
Acara diawali dengan sambutan dari Ketua BMI Kota Palangka Raya, Bung Bennie Brian Tonni Embang yang mengungkapkan pentingnya orientasi pengurus untuk meningkatkan kualitas kerja dan kemampuan pengurus dalam menjalankan visi dan misi organisasi.

Mewakili Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Palangka Raya, Ibu Nenie A Lambung, materi orientasi diisi oleh Anggota DPRD Kota Palangka Raya sekaligus pengurus DPC PDI Perjuangan Kota Palangka Raya, Bapak Sigit Wido Sawong.
Pada kesempatan ini Pak Sigit menyampaikan materi tentang organisasi dan kepartaian.
Pada orientasi ini juga dilakukan pembekalan tentang visi, misi, dan program kerja BMI Kota Palangka Raya yang akan dijalankan selama periode kepemimpinan baru.
Acara orientasi pengurus BMI Kota Palangka Raya dihadiri oleh seluruh pengurus BMI Kota Palangka Raya. Semua pihak menyatakan komitmen untuk bekerja sama dan berkontribusi dalam mencapai visi dan misi BMI Kota Palangka Raya yang solid, kreatif, dan tangguh.