Kamis, Desember 12, 2024

Piala Bung Karno PUBG 2023 Telah Usai, BOOM Esport Raih Gelar Juara!

Date:

BMI – Piala Bung Karno PUBG 2023 telah usai diselenggarakan, turnamen yang diselenggarakan secara online ini menarik banyak perhatian penggemar game PUBG MOBILE di Indonesia.

Turnamen ini diselenggarakan sejak 21 Juni 2023 – 3 Juli 2023.

Penyelenggaraan turnamen Piala Bung Karno PUBG 2023 menjadi edisi kedua. Setelah, pada tahun 2022 kemarin, turnamen ini berhasil menarik banyak atensi dan meraih kesuksesan.

Oleh sebab itu, tidak heran bila cukup banyak tim-tim e-sport yang tertarik untuk mengikuti turnamen ini.

Informasi seputar Piala Bung Karno PUBG

Piala Bung Karno PUBG sendiri merupakan turnamen tidak resmi di Indonesia yang diselenggarakan oleh Banteng Muda Indonesia.

Turnamen ini diselenggarakan secara online, dan menggunakan mode tim Third Person Perspective (TPP). Serta, menggunakan sistem klasemen.

Pada turnamen ini, memiliki 3 fase, yaitu fase Final Qualifier, Pro Team Qualifier, dan Grand Final.

Di dua fase sebelum Grand Final, memiliki 16 tim yang berkompetisi, dan setiap fasenya hanya ada 8 tim yang berhak lolos melaju ke fase Grand Final.

Jadi, 8 tim yang lolos dari fase Final Qualifier dan 8 tim yang lolos dari fase Pro Team Qualifier, bakal saling bertemu dan berkompetisi di fase Grand Final.

Turnamen yang diselenggarakan oleh Banteng Muda Indonesia ini, sudah dimulai sejak tanggal 21 Juni 2023 kemarin. Akhirnya, tiba di fase akhir yaitu Grand Final.

Fase Grand Final sendiri diselenggarakan pada tanggal 2 Juli 2023 – 3 Juli 2023. Selama dua hari tersebut, 8 tim yang berasal dari fase Final Qualifier dan 8 tim dari fase ProTeam Qualifier, saling bertarung demi memeroleh kemenangan.

Di hari terakhir fase Grand Final pada hari Senin (3/7) kemarin, secara resmi BOOM Esport meraih gelar juara Piala Bung Karno PUBG 2023.

Diikuti oleh Alter Ego Ares di posisi kedua, HFX Esport di posisi ketiga, dan Satu Esport di posisi keempat.

Berikut daftar lengkap klasemen akhir turnamen ini.

Dengan hasil ini, maka tim BOOM Esport berhak mendapatkan hadiah tunai senilai $1.664,23 atau dikonversikan ke rupiah menjadi Rp. 25.000.000.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Share post:

Popular

Artikel Serupa
Update

Banteng Muda Indonesia Gelar Kegiatan Rutin Jumat Berkah

BMI - Suasana Jumat berkah menyelimuti kantor Dewan Pimpinan...

Banteng Muda Indonesia Hadir Di Acara Konsolidasi Bersama Pramono Anung

BMI - Banteng Muda Indonesia (BMI) dengan semangat juang...

DPP BMI Dan DPD BMI DKI Jakarta Dampingi Pramono Anung – Rano Karno Mendaftar Ke KPU DKI Jakarta

BMI - Penuh semangat dan rasa bangga, para pengurus...